Halaman

Minggu, 10 Maret 2019

Resep Steak Ala Rumahan

Siapa yang gak suka sama daging sapi ya bunda, apa lagi kalau diolah menjadi masakan yang kaya akan bumbu, rasanya pasti sedap. Tapi kalau harus diolah dengan bumbu yang lengkap ribet dan lama ya bun. Bikin malas mengolahnya, betul gak ?

Trus kalau sudah begini bagaimana ?!

Tenang saja, selalu ada cara mudah buat bunda yang tidak ingin ribet. Termasuk mengolah daging sapi ini, solusinya kita akan coba membuat Steak Daging Sapi ala Rumahan. Ini bahan yang harus bunda siapkan dan cara mengolahnya :


Bahan-Bahan :
  • 250 gram daging sapi. Iris menjadi potongan lebar sesuai selera
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • Merica bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Bubuk kaldu sapi sesuai selera
  • Kecap manis secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya untuk membaluri daging
  • Air secukupnya
Bahan Pelengkap :
  • Garam halus secukupnya
  • Bubuk merica secukupnya
  • Buncis, potong sesuai selera lalu rebus atau tumis
  • Biji jagung manis secukupnya, rebus atau tumis
  • Kentang, iris sesuai selera, goreng
  • Wortel, iris sesuai selera, rebus atau tumis
  • Bawang bombay, iris tipis, tumis atau bakar
  • Saus Tomat
  • Saus Sambal


Langkah-Langkah :
  1. Lumuri daging sapi dengan jeruk nipis, diamkan kurang lebih selama 15 menit
  2. Siapkan tempat untuk memanggang daging atau wajan (pilih wajan yang permukaannya datar)
  3. Lumuri sapi dengan bumbu halus, garam, merica bubuk, kaldu sapi bubuk, kecap manis, dan sedikit gula
  4. Olesi daging dengan minyak sesuai selera, lalu panggang diatas wajan
  5. Bolak-balik daging hingga matang secara merata
  6. Untuk mendapatkan rasa yang pas, sesekali tambahkan lagi bumbu pda daging. Biarkan bumbu meresap dengan baik, tambahkan juga sedikit air dan biarkan bumbu mengental
  7. Jika sudah matang, angkat lalau sajikan dipiring saji
  8. Di atas piring saji, susun jagung manis, kentang goreng, buncis, wortel, dan bawang bombay.
  9. Letakkan saus tomat dan saus sambal di wadah khusus
  10. Sajikan dalam kondisi panas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar