Halaman

Kamis, 28 Maret 2019

4 Makanan khas yang Menjadi Favorit di Mancanegara.


Katanya sih kalau di bandingkan dengan negara-negara Asia lainnya, kuliner kita belum bisa sepopuler mereka. Ada yang bilang salah satu alasannya karena rempah-rempah yang di butuhkan harganya tinggi, sehingga rasa yang di hasilkan di luaran sana tidak se otentik aslinya.

Walaupun demikian, tapi ada lho beberapa makanan khas kita yang menjadi favorit diluar sana. Apa saja kah itu ?

yuk kita lihat satu-satu ...


1. Rendang.

Makanan yang satu ini memang pantas ya bun kalau di favoritkan di luar negeri sana, bagaimana tidak, rendang ini konon adalah makanan terenak di dunia.

Kuliner khas Minangkabau ini memang memiliki citarasa yang sangat kaya, memanjakan lidah karena diolah dengan campuran beragam bumbu dan rempah-rempah. Masakan ini dihasilkan dari proses yang cukup panjang, dipanaskan berulang-ulang dengan santan kelapa.

Tahukah bunda, rendang ini memerlukan waktu berjam-jam dalam memasaknya. Tapi itu semua tidak masalah, karena proses ini akan menghasilkan sebuah olahan makanan yang super enak.

Dan rendang ini bisa bertahan hingga berminggu-minggu lho !!.

Secara umum, rendang ini dibagi menjadi 2 yaitu rendang kering dan rendang basah yang biasa disebut dengan kalio.

2. Nasi Goreng.


Selanjutnya makanan yang terkenal di luar negeri adalah nasi goreng. Lagi-lagi, kelebihan nasi goreng indonesia adalah rempah nya.

Bahkan konon presiden Amerika Serikat Barack Obama menyukai nasi goreng nusantara ini. Menurut versi CNN, nasi goreng berada di urutan kedua setelah rendang.

3. Sate.


Paling terkenal dan terfavorit di kita adalah sate Padang dan sate Madura. Tidak sampai disitu, sate juga banyak dicari wisatawan asing. Bahkan sudah banyak restoran internasional yang menyediakan menu sate dalam daftar nya.

Misalnya saja di New York Amerika Serikat, terdapat Satay Junction dengan menu satai ayam sebagai andalannya.

4. Soto.


Yang terakhir ini terkenal di Jepang dimana masyarakat Ibaraki sudah terbiasa dengan citarasanya yang diperkenalkan oleh beberapa pelajar Indonesia yang berada disana.

Kekayaan citarasa soto ini karena memang hampir di setiap daerah memiliki resep soto nya masing-masing. Misalnya saja ada soto Betawi, coto Makasar, soto Bandung, soto sulung, dan masih banyak lagi.

Inilah mungkin yang membuat soto digemari warga asing.

1 komentar:

  1. Untuk mempermudah kamu bermain guys www.fanspoker.com menghadirkan 6 permainan hanya dalam 1 ID 1 APLIKASI guys,,,
    dimana lagi kalau bukan di www.fanspoker.com
    WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||

    BalasHapus